Bonek iso Urunan Rp.51 Juta ! untuk Perbaikan Stadion Delta Sidoarjo

Sidoarjo-indonews.tv – Ini sejatinya ruh nya arek-arek Suroboyo yang tergabung di Bonek Mania suporter Persebaya, mereka dikenal setia kepada Club Sepak Bola Persebaya, jiwa raga mereka kalo sudah terjun ke lapangan dalam membela Persebaya tidak tanggun-tanggung, arti bonek sendiri adalah (Bondo Nekad) karena saking cintanya tanpa mengindahkan lainnya.

Kali ini publik yang selama ini mungkin menganggap Bonek grup tukang kisruh jika sedang berkumpul dibuat ternganga- BONEK gak hanya mbacot saja , akan tetapi mereka adalah anak-anak muda yang penuh dengan tanggung jawab.
Bonek kali ini kembali menunjukkan solidaritasnya, mereka melakukan penggalangan dana untuk perbaikan Stadion Gelora Delta Sidoarjo yang rusak setelah kekalahan Persebaya melawan Rans Nusantara pada, Kamis (15/9/2022).
Dana sebsar Rp51.861.827 juta berhasil dikumpulkan dari solidaritas para suporter. Sementara itu, Husin Ghozali koordinator Green Nord mengatakan jika dana itu sebagai bentuk tanggung jawab Bonek terhadap kerusakan stadion.
Dikutib dari Instagram “Itu di akun sosial media sudah kami sampaikan, ada Rp51 juta sekian. Dana itu terkumpul kurang lebih sekitar satu minggu dari teman-teman Bonek,” kata Husin saat dimintai keterangan, Sabtu (24/9/2022).
Cak Cong sapaan akrabnya itu melanjutkan, dana sudah terkumpul saat ini sudah diserahkan kepada manajemen Persebaya sebagai pihak klub yang bertanggung jawab mengelola perbaikan.
Cong juga mengucapkan permohonan maaf kepada warga Sidoarjo, Pemkab Sidoarjo, serta Delta Mania. Kata Husin, insiden tersebut berada di luar kontrol para supporter.
Lebih lanjut Husin menambahkan, jika progres perbaikan stadion tersebut sudah berjalan sejak tiga hari yang lalu. Dia menyebut, pihak Pemkab Sidoarjo menargetkan perbaikan harus selesai sebelum tanggal 28 September 2022.
Sementara itu, Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya merespon positif galangan dana oleh Bonek tersebut melalui akun instagramnya @ericahyadi. Dia menyatakan rasa bangganya kepada suporter bonek.
“Kepada semua yang berdonasi, kepada semua yang menginisiasi donasi, kepada semua yang mendukung namun mungkin belum bisa berpartisipasi, kepada semua yang selalu berdoa dalam senyap untuk bonek dan Persebaya, saha menundukkan badan dan memberi hormat,” tulis Eri, dalam captionnya
Selayaknya mereka mendpaatkan penghargaan dari pemerintah, karena hal ini kana bisa memnacing energi positif bagi yang lain. Dan selayaknya juga bisa memberikan perhatian bagi pengurus persepakbolaan di Tanah Air, bahwa para supporter bukan hanya mau senangnya saja, a kan tetapi mereka ada orang-orang yang cinta dari hati dengan club kesayangannya seperti persebaya. (@red-bramindonews.tv)

Related Posts

About The Author

kirim pesan
Tanyakan untuk bisa diliput indonews.tv
TANYAKAN DISINI JIKA TEMPAT ANDA INGIN DIPROMOSIKAN KE INDONEWS.TV (TELEVISi ONLINE MASA KINI)