Indonews.tv – Tangerang, Jika para penggemar satu Grup Penyanyi atau artis solo disuruh memilih antara “mendapatkan tiket konser atau gak makan dua hari” dan jawabannya sungguh gila lho, mereka menjawab meding gak makan 2 hari …….trus kalo gak makan gimana mau nontong konsernya ? lemes dong.
Tapi itulah ulah para fans berat, mereka sudah diambang orang uang tidak wajar perilakunya.
Itulah yang terjadi pada ratusan orang penggemar Suga BTS rela menunggu hingga konser hari pertama selesai.
Mereka berharap bisa mendapatkan tiket dengan harga lebih murah. Malam kemarin, personel boygroup super dari Korea Selatan BTS itu menggelar konser di Indonesia Convention Exhibition atau ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Banten. Konser berlangsung tiga hari hingga Ahad, 28 Mei 2023.
Salah seorang ARMY, sebutan untuk penggemar BTS, bernama Meri mengatakan, sengaja datang untuk memburu tiket murah. “Ini lagi cari tiket untuk bisa masuk ke acara konser,” kata Meri saat dijumpai, Jumat 26 Mei 2023. Penjualan langsung ini dilakukan oleh para calo lantaran promotor hanya menjual secara online.
Perempuan yang bekerja sebagai buruh pabrik ini mengaku sebelumnya telah memburu tiket melalui penjualan online yang dibuka promotor. Namun ia selalu gagal dan tidak berhasil membeli tiket konser musisi bernama asli Min Yoon Gi ini.
Meri datang bersama seorang rekannya. Ia mengaku sengaja menunggu hingga konser dimulai agar dapat membeli tiket dengan harga murah.
“Tadi saya nawar untuk cat 3 harganya bisa 4 jutaan. Itu melalui penjual langsung (calo), karena memang saya nge-war engga dapet-dapet,” kata Meri. “Barangkali aja pas konser sudah dimulai harga tiket bisa turun menjadi 1 juta ke bawah,” ujarnya melanjutkan.
ARMY lainnya, Asri datang sejak siang hari untuk memburu tiket murah. Perempuan asal Bekasi ini berharap dapat menyaksikan bintang kesayangannya itu secara langsung. “Belum dapat tiket. Harganya masih mahal di sini,” kata dia. (*Red)
Tiket Suga BTS Secara Online Ludes, Ratusan Penggemar Berburu ke Calo
|
27/05/2023 |